Bawaslu Labusel Laksanakan Apel Pagi Untuk Terakhir Kali
|
KOTAPINANG - BAWASLULABUSEL, Pada Senin, 30 Desember 2019 Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan laksanakan apel pagi untuk terakhir kalinya tahun 2019 di Halaman Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan jl. Lintas Sumatera Simaninggir No. 83-84 Kotapinang.
Apel kali ini dipimpin oleh Mahrizal selaku Kordiv. SDM Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Dalam sambutannya beliau mengucapkan terima kasih kepada staf Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang telah mendedikasikan diri dalam melaksanakan tahapan Pemilu 2019 yang lalu.
"Terima kasih kami ucapkan yang tak terhingga kepada kawan-kawan semua yang telah banyak membantu untuk menyukseskan Pemilu 2019 yang lalu " ucap Mahrizal.
Diketahui bersama bahwa kontrak staf berakhir pada akhir Desember 2019 dan akan melakukan perekrutan ulang di tahun 2020. "kami berharap ditahun 2020 nanti kita tetap dapat berkumpul seperti semula" lanjut Mahrizal dalam arahannya.